Thursday, May 9, 2013

The Secret Of Ratio

Setelah anda memiliki trading sistem, sudah tahu mau pakai indikator apa, pair apa, timeframe berapa, dan cara open dan close nya bagaimana, waktunya sekarang membahas. Rasio.

Jika anda melihat chart anda di masa lalu dengan trading sistem yang anda gunakan sekarang, bagaimana rasio profit:loss nya?

Apakah 9 kali profit dari 10 sinyal buy/sell? atau 5 kali profit dari 10 kali sinyal? Berapa kali sinyal benar dibanding false signal?

(sinyal benar adalah :  sinyal buy, kemudian grafik naik / kebalikannya.
Sementara false signal adalah muncul sinyal buy, tapi grafik malah turun / kebalikannya)

Mungkin anda sedang senang karena melihat sinyal benarnya lebih banyak daripada false signal.

Namun pertanyaanya adalah :

Apakah anda dijamin bisa profit jika sinyal benarnya lebih banyak daripada false signal nya? Belum tentu. Kenapa?

Jawabannya : karena rasio Target dan Loss anda belum dihitung.

Walapun sinyal benar anda 9 dari 10. tapi tiap open posisi anda target 10 poin, dan SL nya 100 poin. anda bakal tetap rugi.

9 x 10 poin = 90 poin
1 x loss 100 poin = 100 poin loss.
anda tetap rugi 10 poin.

Jadi yang juga perlu anda pikirkan adalah rasio target dan loss anda.

Dan apakah bila false signal nya lebih banyak daripada sinyal benarnya, berarti anda bakal rugi? Belum tentu. Sekali lagi jawabannya terletak pada rasio target dan loss anda.

Misalkan dari 10 sinyal trading sistem anda, ada 3 kali sinyal benar, 7 kali false signal. (ini sudah termasuk parah. dari 10 sinyal cuma 3 yang benar, tapi anda tidak perlu bersedih hati. liat contoh di bawah)

tiap open posisi , anda pasang TP = 3 x SL
Misalkan TP 90. SL 30.

3 x 90 = profit 180 pip
7 x 30 = loss 120 pip.
anda masih profit 60 pip ^_^

Jadi jangan minder dulu jika sinyal benar anda lebih sedikit daripada false signal. Jika anda bisa menentukan rasio target dan loss yang tepat, anda akan profit, apapun trading sistem anda :)

Mari kita ulang. anggap saja dari 10 sinyal, 4 kali sinyal benar, 6 kali false signal.
anda pasang TP = 2 x SL
misalkan TP 40, SL 20

4 x 40 = profit 160 pip
6 x 20 = loss 120 pip
anda masih profit 40 pip ^_^

Dan alangkah lebih baik jika sinyal benar anda lebih banyak daripada false signal, dan rasio profit anda lebih tinggi daripada loss nya :)

Jadi, selamat menganalisa trading sistem anda sendiri ^_^

Semoga bermanfaat.

-WG-

No comments:

Post a Comment